Kabarnya, sebagaimana dilansir dari Leftlanenews, Rabu (11/3/2015), penundaan ini dilakukan sebagai bentuk dari strategi pemasaran. Dikatakan, Defender baru sengaja ditetaskan pada 2018 karena bertepatan dengan perayaan ulang tahun ke-70 Defender.
Memang, generasi terbaru Defender ini layak dinanti karena dibangun mengguankan arsitektur terbaru yang diberi nama D7u. Adapun Defender anyar bakal mengisi model 2019 yang mengusung simbol kemewahan dan kemampuan off-road.
Pada versi anyar, Defender dibangun dengan konstruksi unibodi namun tetap mempertahankan as hidup yang menjadi ciri kendaraan SUV. Lebih lanjut, Land Rover Defender bakal hadir dalam lima tipe yang di dalamnya termasuk varian wheelbase panjang maupun pendek serta versi pikap.
Sebagai dapur pacu, Land Rover membekali Defender 2019 dengan mesin bensin maupun diesel empat silinder berkapasitas 3,0 liter. Pada varian tertinggi, Defender dipersenjatai mesin V6 berkapasitas 3,0 liter dengan output 300horse power (hp).
Meskipun belum dipastikan naik produksi, pabrikan telah menargetkan SUV ikonik Inggris ini dapat terjual sebanyak 30 ribu unit per tahun di berbagai penjuru dunia.



0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !